Gelar Pentas Budaya Wayangan di Purbalingga, Ferry Wawan Cahyono: Budaya adalah Fondasi Peradaban Manusia!

PURBALINGGA (Jatengaktual.com) – Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono menegaskan bahwa budaya adalah bagian tak terpisahkan dari kehidupan manusia di dunia, dari keberagaman budaya inilah lahir peradaban besar manusia yang kita kenal hari ini.

Hal itu disampaikan Ferry saat menghadiri kegiatan pentas budaya Wayang Kulit, yang berlangsung di Desa Adiarsa, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, Kamis (18/7) malam.

Baca Juga:  Hotel Ciputra Semarang Rayakan Keindahan Kebaya di Hari Kebaya Nasional

Ferry mengajak masyarakat untuk terus melestarikan kekayaan budaya sebagai upaya untuk melahirkan generasi yang lebih baik di masa depan.

Menurutnya, melalui pemeliharaan dan pengembangan budaya, kita dapat mewariskan nilai-nilai luhur dan membangun fondasi yang kuat bagi kemajuan bangsa.

” Budaya merupakan bagian yang tak bisa dipisahkan dalam kehidupan manusia di dunia, dari budaya inilah lahir peradaban besar manusia,” ujar Ferry.

Baca Juga:  FISIP UNDIP Perkuat Wawasan Politik Mahasiswa Lewat Kuliah Umum tentang Fungsi DPR

Ferry juga menyoroti pentingnya pendidikan budaya sebagai bagian dari strategi untuk membangun pemahaman yang lebih dalam dan penghargaan terhadap warisan budaya bangsa.

Dengan demikian, diharapkan generasi mendatang dapat mengembangkan potensi mereka secara optimal dalam konteks global yang semakin terbuka.

Upaya seperti ini, tambahnya, tidak hanya mendukung keberlangsungan budaya kita sendiri, tetapi juga memperkuat kebanggaan kolektif sebagai bangsa Indonesia dalam panggung dunia.

Baca Juga:  Wakil Ketua DPRD Jateng Ferry Wawan Cahyono: Selamat Hari Bhayangkara, Polri Terus Melayani!

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terkini